Pidato Singkat - Contoh Pidato Pembukaan Acara Pelatihan. Pada rangkaian acara pelatihan tentu diawali dengan sebuah pembukaan. Pembukaan ini menjadi moment panitia atau pihak bersangkutan untuk memberikan pemaparan singkat mengenai tujuan acara dan gambaran umum kegiatan nantinya.
Ilsutrasi
Pembukaan ini juga bisa digunakan untuk memupuk semangat para peserta peltihan dengan motivasi di awal kegiatan. Harapanya agar peserta bisa lebih antusias saat pelatihan. Terutama jika pelatihan itu cukup berat.
Pada contoh pidato pembukaan acara ini, kami memberikan kerangka yang lengkap dari pembukaan, isi hingga penutup yang singkat. Berikut ini adalah kelengkapan teks atau naskah pidatonya.
Pembukaan Pidato Pembukaan Acara Pelatihan
Assalamualaikum Wr. Wb. Selamat pagi para peserta pelatihan yang berbahagia. Apa kabar ?? Pati semangat ya. Baiklah, pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kita kehadirat Allah SWT, karena atas limpahan rahmatnyalah kita bisa berkumpul disini dalam keadaan sehat wal afiat. Yang kedua marilah kita bersalawat kepada junjungan nabi besar kita Muhammad SAW. Semoga di hari akhir kelak kita mendapatkan syafaatnya. Aminnnn.
Isi Pidato Pembukaan Acara Pelatihan
Teman-teman peserta pelatihan, pagi ini menjadi awal untuk kalian mendapatkan sebah pengalaman yang berharga. Orang lain diluarsana tidak mendapat kesempatan yang spesial seperti kalian diruangan ini. Silahkan bersyukur dengan kesempatan pelatihan ini.
Teman-teman, nanti akan ada pemateri dan pelatih yang sudah mumpuni dibidang ini. mereka akan memaparkan materinya, haraannya teman-teman bisa menyereap ilmu dari mereka. Kalain bisa menanyakan kepada mereka hal-hal yang membuat kalian pesasaran dan hal yang kurang jelas.
Harapan saya kalian tidak hanya duduk dan mendengar saja. Kalian harus aktif, akan sangat rugi jika hanya duduk datang dan diam saja tanpa ada kapasitas yang bertambah. Ini adalah kesempatan langka yang tak semua orang mendapatkannya.
Saya pernah ingat cerita lama dari kawan saya. Dia sudah puluhan kali ikut pelatihan, tapi satu hal pun tak ia dapatkan. Sedangkan saya hanya 2 kali ikut plelatihan tapi saya sudah bisa dan menguasai. Kuncinya adalah fokus dan aktif. Teman saya itu hanya ikut-ikutan saja, sedangkan saya punya kemauan tinggi untuk bisa. Itu bisa kalian ambil hikmahnya.
Pelatihan diharapkan akan menghasilkan individu yang cakap dibidangnya. Sehingga ilmu yang didapatkan bisa berguna untuk kalian. Pelatihan ini juga nantinya diharapkan mencetak sang ahli yang siap dipakai didunia profesional. Kami sudah banyak menghasilkan orang-orang yang kompeten, harapanya kalian semua juga begitu.
Jadi, silahkan ikuti, enjoy dan jangan main-main. Santai tapi serius, serius tapi santai. Seraplah ilmu sampai kalian dapat dan bisa. Jangan sampai kalian tak dapat apa-apa. Selamat mengikuti pelatihan.
Saya juga sejaligus akan membuka pelatihan ini secara simbolis dengan mengucap basmalah. Bismillahirohmanirohim........
Penutup Pidato Pembukaan Acara Pelatihan
Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan. Selamat mengikuti pelatihan, saya akhiri wasalamualakum Wr. Wb.
Demikianlah informasi terkait contoh naskah atau teks Pidato Pembukaan Acara Pelatihan. Semoga bisa menjadi referensi anda.
0 Response to "Contoh Pidato Pembukaan Acara Pelatihan Terbaru Modern"
Posting Komentar