Contoh Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu

Pidato Singkat - Contoh Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu. Pendidikan kini menjadi salah satu kebutuhan paling penting dimuka bumi. Bagi adik-adik yang masih duduk di Sekolah Menengah Pertama atau SMP, tentu pendidikan masih sangat penting dan panjang.

Contoh Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu
Ilustrasi
Pendidikan bisa menjadi salah satu solusi untuk memajukan bansa ini. Dengan ilmu dan karekater yang diperolah dari pendidikan seseorang bisa lebih bijak, cerdas dan pandai menyikapi berbagai masalah kehidupan. Mereka juha akan mampu meberikan solusi di tengah banyaknya masalah hidup. Berikut ini adalah contoh naskah atau teks pidato anak SMP bertema tentang pendidikan yang bisa adik-adik gunakan untuk berpidato atau mengerjakan tugas sekolah.

Pembukaan Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu
Assalamualaikum Wr Wb, yang terhormat bapak dan ibu guru serta orang tua kami yang kami sayangi. Serta teman-teman dari SMP 01 Fahliman Bin Syafus Majidu yang saya cintai. Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kita kehadirat Allah Swt, karena atas limpahan rahmatnyalah kita bisa berkumpul disini dalam keadaan sehat wal afiat. Salawat serta salam juga marilah kita sanjung agungkan kepada nabi muhammad saw yang telah membawa kita dari jaman kebodohan hingga jaman terang benderang seperti ini.

Isi Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu
Teman-teman, sekarang ini alhamduliah kita sudah SMP. Kita sudah melalui PAUD, TK dan SD dan kini berhasil di tingkatan junior high schol. Ini adalah prestasi kita. Ini adalah sebuah hal positif yang harus kita syukuri.

Setelah ini kita akan berpindah atau naik level ke jenjang SMA, kemudian nanti kuliah. Teman-teman, menuntut ilmu itu tidak ada batasannya. Bahkan sampai tua kita masih diwajibkan. Apalagi bagi yang islam, ilmu agama wajib hukumnya untuk dicari dan pelajari.

Oleh sebab itu perlu siraman ilmu yang harus ia dapatkan. Caranya dengan mengaji, mengkaji dan segala macam aktivitas yang bisa dikatakan menuntut ilmu.
طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ

Menuntut ilmu itu wajib atas setiap muslim”. (HR. Ibnu Majah. Dinilai shahih oleh Syaikh Albani dalam Shahih wa Dha’if Sunan Ibnu Majah no. 224)

Dalam hadits ini, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dengan tegas menyatakan bahwa menuntut ilmu itu hukumnya wajib atas setiap muslim, bukan bagi sebagian orang muslim saja. Lalu, “ilmu” apakah yang dimaksud dalam hadits ini? Penting untuk diketahui bahwa ketika Allah Ta’ala atau Rasul-Nya Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam menyebutkan kata “ilmu” saja dalam Al Qur’an atau As-Sunnah, maka ilmu yang dimaksud adalah ilmu syar’i (ilmu agama), termasuk kata “ilmu” yang terdapat dalam hadits di atas.

Teman-teman, pendidikan itu menunjung masa depan teman-teman. Orang pintar, orang cerdas, insyaalah akan punya banyak cara untuk menyikapi hidup. Oleh sebab itulah pendidikan sangat penting.

Jepang, Amerika dan negara maju lainnya lebih memajukan dulu pendidikannya. Setelah itu ekonomi mereka barulah maju. Sumberdaya manusia, pola pikir dan karekter bangsa adalah penentu kemajuan sebuah negara. Oleh sebab itu, teman-teman disekolah ini mari kita bersama mementingkan pendidikan agar masa depan kita cerah nantinya.

Penutup Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu
Mungkin hanya itu saja yang bisa saya sampaikan. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Saya mengajak teman-teman untuk lebih giat lagi dalam belajar. Semoga apa yang kita lakukan ini bermanfaat untuk kita. Akhir kata wasalamualaikum Wr.Wb.

Itulah teks atau naskah dengan tema Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu yang bisa adik-adik gunakan untuk berpidato atau mengerjakan tugas sekolah.

Pidato Yang Sejenis

0 Response to "Contoh Pidato Anak SMP Tentang Menuntut Ilmu "

Posting Komentar