Contoh Pidato Anak SD Tentang Kejujuran Yang Memukau

Pidato Singkat - Pidato Anak SD Tentang Kejujuran. Jujur adalah berkata benar, jujur adalah kesesuaian antara pembicaraan dan kelakuan. Banyak sekali pengertian mengenai jujur. Banyak yang menyebut bahwa kejujuran adalah kunci kebahagiaan dan juga langkah untuk menghindar dari masalah.

Sebelumnya, kami juga pernah membuat ulasan mengenai Teks Pidato Agama Islam Tentang Kejujuran. Namun dalam konteks ini isi dan kandungannya disesuakan dengan anak SD agar bahasa menjadi ringan dan mudah dimengerti ketika disampaikan kepada teman sebayanya. 

Pidato Anak SD Tentang Kejujuran
Ilsutrasi

Pada kesempatan ini kami memberikan teks atau naskah Pidato Anak SD Tentang Kejujuran. Berikut adalah kerangka pidato mulai dari pembukaan, isi hingga penutup pidato yang bisa anda jadikan sebagai referensi.

Pembukaan Pidato Anak SD Tentang Kejujuran
Assalamualaikum Wr Wb, yang terhormat bapak dan ibu guru serta orang tua kami yang kami sayangi. Serta teman-teman dari SD Fahliman Bin Syafus Majidu yang saya cintai. Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kita kehadirat Allah Swt, karena atas limpahan rahmatnyalah kita bisa berkumpul disini dalam keadaan sehat wal afiat. Salawat serta salam juga marilah kita sanjung agungkan kepada nabi muhammad saw yang telah membawa kita dari jaman kebodohan hingga jaman terang benderang seperti ini.

Isi Pidato Anak SD Tentang Kejujuran
Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam merupakan teladan sempurna untuk kita. Beliau memiliki akhlak atau sifat yang begitu mulia. Beberapa sifat mulia yang dimiliki oleh Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam antara lain amanah dan jujur. Nabi Muhammad dikenal sebagai pribadi yang jujur, bahkan sejak beliau belum diangkat menjadi nabi. Sifatnya itu membuat ia menjadi seorang yang sangat mulia disisi Allah dan juga umat islam hingga kini. 

Jujur dalam Bahasa Arab dikenal dengan istilah ash shidqu atau shiddiq, memiliki arti nyata atau berkata benar. Kemudian jika diartikan,  kejujuran merupakan bentuk kesesuaian antara ucapan dan
Teman-teman, mumpung kita masih SD nih mari kita belajar untuk terus menjadi pribadi yang jujur. Mari kita latihan untuk selalu jujur kepada diri sendiri dan orang lain.  Jujur itu menambah masalah loh. Ini contohnya..

Jadi si fulan telat datang ke sekolah karena ia bangun kesiangan. Kemudian ia ditanya oleh guru. “Fulan, kenapa kamu telat ???,” si Fulan memberikan jawaban bohong “Saya tadi menunggu diantar ayah bu”. 

Seandainya saha si Fulan berani berkata jujur mengenai penyebabia telat, bisa jadi si guru tersebut memberikan solusi. Misal dengan menanyakan kepada Fulan apakah ia begadang atau tidak ada yang membangunkannya. Sehingga, si guru tersebut memberikan solusi kepada si Fulan.

Kejujuran membuka pintu maaf dan juga kedamaian. Kebohongan bisa menjadi api yang membakar hati sehingga menjadi masalah besar. Jujur itu lebih mulia ketimbang bohong. Meski kadang menyakitkan,percayalah kalau jujur akan membawa kebaikan. Karena, sejatinya berkata jujur itu adalah perbuatan baik. Dan bohong itu perbuatan buruk.

Penutup Pidato Anak SD Tentang Kejujuran

Teman teman mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Saya akhiri wasalamualaikum Wr.Wb.

Demikianlah informasi terkait Pidato Anak SD Tentang Kejujuran. Semoga bisa menjadi referensi sebelum anda berpidato atau bisa menjadi salah satu teks atau naskah yang anda baca untuk mengerjakan tugas sekolah.

Pidato Yang Sejenis

0 Response to "Contoh Pidato Anak SD Tentang Kejujuran Yang Memukau"

Posting Komentar