Pidato Singkat - Contoh naskah pidato tentang narkoba. Sering rasanya kita mendengar pemberitaan mengenai kasus narkoba yang menerpa seseorang. Dari kalangan biasa, pejabat sampai artis kawakan memang kerap tersandung kasus yang merugikan ini.
Nah tak jarang juga kita sebagai warga yang bersosiali dihapapkan untuk berpidato mengenai bahaya narkoba. Meski terbilang tak begitu susah untuk menrangkai naskah pidati, nyatanya sebelum berpidato kita juga perlu referensi. Nah untuk anda yang mencari contoh pidato tentang bahaya narkoba, berikut adalah contohnya. Silahkan disimak.
Pembukaan Pidato Tentang Narkoba
Assalamualaikum Wr. Wb.
Para hadirin yang saya hormati.
Pada kesempatan yang cukup berbahagia ini, pertama marilah kita panjatkan puja/puji syukur kita kehadirat Allah SWT atas segala nikmat dan rahmat berupa nikmat kesehatan sehingga pada kesempatan ini kita semua dapat berkumpul dalam acara bertajuk seminar bahaya narkoba bagi semua kalangan ini. Bagi yang muslim, tak lupa juga mari bershalawat kepada junjungan kita nabi Muhammad SAW. Semoga kita kelak mendapat syafaatnya. Amin
Isi Pidato Tentang Narkoba
Hadirin sekalian
Sebagaimana yang kita ketahui bersama bahwa saat ini narkoba menjadi ancaman bagi semua kalangan. Distribusi narkoba tak hanya di putaran warga kota, namun di pelosok desa juga sudah ada kontaminasi barang haram ini hadirin. Yang muda yang tua juga rawan mengkonsumsi.
Lalu bagaimana sih sebenarnya bahaya dari narkoba ini?
Ya, jelas kalau berbicara tentang bahayanya, kita paham sekali bagaimana kandungan zat berbahaya narkoba ini mampu menggerogoti organ-organ yang ada di dalam tubuh. Jantung, paru, hati dll akan rusak. Apalagi jika yang namanya sakau, atau ketergantungan sudah menjangkit maka akan lebih susah penanganannya.
Nah, hal penting yang perlu kita sadari adalah menjaga keluarga kita dari ancaman bahaya narkoba ini hadirin. Apalagi yang memiliki Anak Muda. Dimana pergaulan bisa jadi roda pengantar anak-anak untuk mencoba narkoba. Awal mencoba besoknya jadi ketagihan !! hati-hati hadirin.
Siapa yang rela anaknya atau keluarga menjadi pecandu narkoba hadirin. Tentu tidak ada kan ! nah inilah yang perlu kita awasi. Jangan ada toleransi prihal penyebaran narkoba. Anak kita mesti terhindar dari barang haram ini. Nasihat ringan di dalam obrolan santai keluarga akan membentengi anak dan keluarga kita.
Hadirin sekalian perlu di garis bawahi bahwa narkoba saat ini adalah musuh utama bagi anak muda. Karena narkoba ini adalah bom waktu bagi generasi muda.
Kalau di kelurga tak sebegitu pamham, maka tak perlu dijelaskan yang rumit-rumit, yang jelas narkoba adalah pengrusak bagi kesehatan, mental dan berlanjut mendegradasikan moral. Masa depan jadi suram. Dikurung ditahanan. Kawan jadi hilang, dan ancaman kematian.
Nah itulah hadirin kira-kira kurang lebihnya bahaya, dan apa selanjutnya yang perlu kita lakukan dalam menanggapi hal ini. Sekali lagi ingat bahwa narkoba ada di sekitar kita.
Penutup Pidato Tentang Narkoba
Nah itulah kira-kira sekilas tentang bahaya narkoba ini. Saya berharap para hadirin sekalin terhindar dari bahaya ini. Pun dengan keluarga hadirin sekalian. Monggo kita mulai sensitif dan peduli pada ancaman ini.
Baiklah, Sekiranya ada salah kata atau penyampaian saya mengucapkan banyak permohonan maaf saya akhiri Wassalamuaiakum wr wb.
Itulah contoh pidato tentang narkoba yang bisa kami bagi, semoga dapat menjadi referensi Anda sebelum berpidato. Sedikit tips sebelum berpidato tentang narkoba carilah data mengenai pengguna narkoba di Indonesia saat ini, dan bagaimana sistem peredarannya. Sisipkan data tersebut di bagian isi pidato yang telah kami contohkan. Selamat mencoba
0 Response to "Inilah Contoh Pidato Tentang Narkoba"
Posting Komentar